Kamis, 07 Februari 2008

So Sweet in Valentine Days

Hari Valentine akan segera tiba, pasti anda ingin terlihat lebih cantik dan mempesona. Busana dengan warna merah muda merupakan salah satu pilihannya. Karena memang warna ini sangat identik dengan hari penuh kasih sayang.
Tampil beda di hari yang istimewa akan memberikan kesan tersendiri. Pemilihan bahan dengan tambahan pernak pernik sebagai aksesoris yang serasi akan menampilkan kesan lebih anggun dan mempesona.
Busana cocktail bisa anda kenakan dengan potongan 3/4, tidak terlalu mini ataupun panjang, saat pasangan mengajak ke pesta Valentine. Sehingga penampilan anda terlihat lebih gaya dan menawan. Sebaiknya anda persiapkan segala sesuatunya mulai dari sekarang agar penampilan anda terlihat lebih memukau.
Pilihlah bahan yang terbuat dari satin, sifon dan tule yang diaplikasi dengan detail payet serta manik-manik sebagai pemanis penampilan anda.
Kenakan cocktail dress mini dengan detail gaya baby doll, pilihlah perpaduan bahan yang terbuat dari bahan satin dan sifon dalam warna senada. Penampilan anda akan terlihat serasi dengan aplikasi bahan tule biru model lipit pada bagian dada berdetail payet dan manik-manik sebagai penghias busana anda.
Atau anda bisa kenakan sackdress midi yang dipadu dengan rok klok model serong, beri hiasan draperi pada bagian atas akan terlihat lebih cantik.
Ingin terkesan mewah atau glamour saat pesta Valentine di malam hari? Tambahkan aplikasi brokat dan payet pada bagian pinggang. Alternatif lain, pilihlah rok pink model tumpuk yang longgar dengan atasan putih yang dikombinasi dengan payet.
Perpaduan busana antara warna pink dengan biru akan terlihat anggun dan trendy. Aplikasikan brokat yang ditambah manik-manik dan payet agar terlihat lebih glamour. Yang penting adalah anda harus berani tampil beda dan pilihlah busana serta bahan yang membuat nyaman saat anda kenakan. Have a nice party.

Diet Pakai Air Putih Yuk...

Anda mungkin ingat dengan anjuran minum air putih dulu sebelum makan untuk mengurangi jumlah makanan. Ternyata air dapat meningkatkan metabolisme dan menekan nafsu makan. Sepintas temuan ini terlihat meragukan karena meskipun banyak minum air, tetap saja banyak orang yang gemuk. Simak beberapa pendapat ahli.
Ada 2 kesalahan yang biasa dilakukan dalam minum air, minum banyak secara sekaligus di sepanjang hari. Untuk mendapatkan khasiat pelangsingan dari air, termasuk peningkatan metabolisme hingga 30%, penurunan nafsu makan hingga 15%, anda harus minum 296 ml sebelum makan besar atau ngemil.
Jangan dihirup perlahan tapi langsung diminum. Dengan begitu, anda memasukkan jumlah air yang cukup ke dalam tubuh saat paling diperlukan.
Jangan sampai kehausan. Anda tidak perlu cemas tentang berapa tepatnya jumlah air yang harus diminum atau harus minum berapa gelas dalam sehari. Selain 296 ml yang diminum sebelum makan, pastikan untuk minum lagi sehingga anda tidak pernah merasa kehausan. Saat merasa haus, berarti tubuh sudah mengalami dehidrasi. Saat dehidrasi, sistem tubuh anda termasuk metabolisme menjadi kurang efisien hingga 50 kali.
Khasiat minum air putih adalah mengatasi rasa lapar dan mengurangi 104 kalori per sekali makan. Jika anda minum air dengan makanan, jumlah kalori yang anda inginkan secara otomatis berkurang 15%, sekitar 104 kalori per sekali makan, daripada jika minum soda, jus atau susu. Orang-orang yang minum air merasa lebih kenyang daripada orang yang menghindari air.
Minum air putih juga bisa menyaring kelebihan kalori. Minum kecukupan air dan makanan mengalir di dalam saluran cerna secara cukup cepat untuk mengurangi jumlah kalori yang bisa diabsorp.
Meningkatkan metabolisme hingga 30%. Meminum 2 cangkir air meningkatkan pembakaran kalori hingga 30% selama 30 menit. Anda akan membakar lebih banyak 30% kalori pada saat jaga atau tidak tidur.
Membantu memecah lemak. Jika seorang perempuan minum ar maka tubuh mereka menggunakan simpanan karbohidrat untuk meningkatkan pembakaran kalori. Jadi jika pasta, roti atau gula adalah titik lemah anda maka kombinasikan dengan meminum banyak air putih. Dengan begitu makanan yang anda makan akan lebih sedikit yang disimpan sebagai lemak.
Memecah lebih banyak lemak. Sel-sel lemak terbuat dari air dan memerlukan jumlah cairan yang tepat untuk berfungsi. Anda tidak akan bisa memecah lemak tanpa air banyak.
Air juga membantu mengatasi kondisi kesehatan tertentu seperti fatique kronik. Karena air mencegah darah menjadi kental sehingga bisa mengalir cepat didalam pembuluh darah, mengangkut oksigen yang membangkitkan energi pada setiap sel.
Ternyata air putih bisa mengurangi sakit punggung atau arthritis dan sakit pada persendian. Air menyintalkan tulang rawan dan membuat otot kurang rentan kram. Jadi konsumsilah air putih 8 hingga 10 gelas secara rutin. Studi juga menunjukkan bahwa air membantu melarutkan kalsium bermasalah di dalam urin dan menurunkan resiko pembentukan batu ginjal.

Merawat Rambut di Musim Panas dan Sehabis Berenang

Kalau ditempat anda cuaca sedang panas atau anda punya hobi berenang tapi tetap ingin menjaga keindahan rambut, mungkin anda perlu tips ini...
Hindari pemakaian produk lightening seperti Sun In. Kebanyakan, produk tersebut mengandung bahan peroksida atau garam metalik yang bisa merusak rambut.
Bahan ini tergolong racun yang berbahaya. Untuk itu anda disarankan tidak berurusan dengannya. Intinya, biarkan rambutmu tergerai alami.
Kalau mau, anda bisa melakukan highlight pada rambut. Dalam jangka panjang, anda akan merasakan sikap disiplin ini akan menjadi cara perawatan yang jauh lebih murah.
Berkeramas dengan shampoo memang dapat menghilangkan garam metalik. Tetapi, bahan yang terkandung dalam shampoo tersebut tidak begitu kuat untuk menyingkirkan garam metalik secara keseluruhan. Sisa-sisa garam bisa dipastikan akan tertinggal di kulit kepala.
Untuk menghilangkan sisa-sisa garam metalik itu gunakanlah conditioner rambut yang mengandung tabir surya. Terlebih jika anda senang berenang. Kalau anda tidak bisa menemukan conditioner dengan tabir surya, oleskan tabir surya biasa di rambut sebelum berenang.
Jika gemar berenang, anda perlu membersihkan rambut dengan clarifier. Ini adalah produk yang daya pembersihnya jauh lebih kuat dari shampoo. Clarifier dapat menghilangkan racun yang melengket di rambut anda akibat campuran kaporit dan zat-zat pembersih air kolam lainnya.
Karena daya kerjanya begitu kuat, clarifier tidak cocok digunakan setiap hari. Penggunaan yang disarankan sebaiknya hanya sekali atau dua kali seminggu.
Jika kegiatan berenang hanya sesekali, anda bisa mencuci rambut dengan shampoo saja begitu selesai berenang. Yang penting, shampoo yang anda pakai untuk mencuci rambut setelah berenang harus dapat menyingkirkan klorin.